Siap Menangkan Mualem-Dek Fad di Pilkada Aceh, Tani Merdeka Aceh Gelar Konsolidasi

ACEH – DPW Tani Merdeka Aceh menggelar konsolidasi di Kota Langsa untuk menggalang dukungan bagi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Aceh, Muzakir Manaf (Mualem) dan Fadhlullah (Dek Fad), dalam Pilkada Aceh 2024.

Acara ini dihadiri oleh pengurus dan anggota DPD Tani Merdeka Kota Langsa, serta Ketua DPD Tani Merdeka Aceh Timur, Zubir alias Capang.

Ketua DPW Tani Merdeka Aceh, Cut Muhammad, menegaskan bahwa konsolidasi ini adalah langkah penting untuk menggerakkan seluruh kekuatan organisasi.

“Antusiasme warga Aceh untuk mendukung Mualem-Dek Fad terus meningkat. Kami berkomitmen memenangkan pasangan ini di Pilkada 2024,” ujarnya, Kamis, 5 September 2024.

Cut Muhammad juga menjelaskan bahwa Tani Merdeka Aceh aktif menggalang dukungan dari anggota, simpatisan, dan relawan, serta mempersiapkan strategi pemenangan di seluruh wilayah Aceh.

“Kami pastikan semua elemen siap bergerak untuk memenangkan Mualem-Dek Fad,” tambahnya.

Ia juga menilai pasangan Mualem-Dek Fad sebagai sosok yang dapat membawa perubahan positif, terutama di sektor pertanian.

“Mualem-Dek Fad punya visi kuat untuk kemajuan Aceh, khususnya bagi kesejahteraan petani,” jelasnya.

Konsolidasi ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan Tani Merdeka Aceh untuk memastikan solidnya dukungan dalam Pilkada Aceh 2024.[]

Berita Terakhir

Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini